Kamis, 23 Oktober 2014

Sorong Kota Kelahiranku


Kota Sorong

Kota Sorong, Mungkin terdengar asing disebagian telinga kalian bukan. Ya, Kota Sorong merupakan Kota dimana saya dilahirkan hingga dewasa namun disaat saya masuk dibangku perkuliahan dengan berat hati saya harus meninggalkan kota tercinta ini. Anda Tahu Pesona wisata terbaik dunia? Ya! Raja Ampat merupakan salah satu destinasi wisata yang terkenal didunia. Nah, Jika kalian ingin menuju kesana kalian harus menginjakan kaki terlebih dahulu di Kota Sorong, karena daerah Raja Ampat belum mempunya pusat layanan transportasi Laut maupun udara nasional. Jadi, kalau ingin ke Raja Ampat kalian akan melewati kota sorong kemudian menaiki Kapal Speedboat atau Kapal Penumpang yang ukurannya sedang berkisar 20menit perjalanan dengan biaya sebesar .....

( tenang saja tidak sampai membuat anda jual rumah ataupun tanah). Bagi yang belum tau Raja Ampat  ini fotonya.

Bagaimana kerenkan? Ayo Ke Raja Ampat.
Oh iya, Kota Sorong terletak dipropinsi  Papua Barat kalau dalam peta tepatnya diatas atau bagian kepala burung.




Makanan Khas yang terdapat dikota sorong sih banyak ya, Sagu merupakan makanan yang tidak bisa dijauhkan dari pulau papua. Sagu merupakan makanan pokok masyarakat suku papua. Pendatang seperti kamipun menyukainya, Olahan sagu banyak macamnya seperti :

1. Sagu Santan
kurang lebih gambarnya seperti ini ya, tapi kalau masakan Mama saya ya tentunya sangat lezat dan tampilannya lebih menarik dari yang ini, Menu ini biasa disajikan sewaktu berbuka puasa sangatlah sedaaap. Karena sagu dapat membersihkan organ dalam tubuh kita.



2. Sagu Kuah Ikan Kuning
Papeda atau Sagu Kuah kuning ini tidak kalah lezat loh nawak - nawak. Olahan sagu dicampur dengan santan kuah kuning dan dipadukan dengan Ikan Goreng atau Ikan kuah dan bercampur sambal serta kemangi membuat lidah kalian bergetar dengan sendirinya. 




3. Lempeng Sagu
 Bentuknya seperti Genteng kan? ini adalah camilan masyarakat Papua yang berbahan sagu. Lempeng Sagu merupakan makanan khas yang dipanggang, cara menikmatinya dengan cara dicelup diteh, kopi, atau susu. Jika kalian tidak menggunakan itu maka yang akan terjadi adalah Anda Penasaran? Ayo silahkan berkunjung ke Papua atau ada teman dan kerabat atau pacar yang berasal dari papua, mintain aja oleh-oleh Sagu lempeng. Oh iya satu lagi makanan ini cukup keras teksturnya mungkin kalau anda untuk lempar maling bisa amnesia itu maling.

Budaya dan Ciri Khas Masyarakat Papua.
 Untuk masalah Budaya, budaya dikotaku itu budaya saling menghargai satu sama lain, untuk budaya khasnya kurang menonjol karena kami hidup dalam kota bukan pedalaman atau pedesaan. Ciri Khas kota sorong adalah lukisan, batik, serta anyaman yang sangat indah.


 
 



















Video Kegiatan Di Kota Sorong :
Ini Kotaku, Mana Kotamu? 



Sumber :
  1. Video
  2. Gambar
  3. Dan Lain- Lain

Tidak ada komentar:

Posting Komentar